Jakarta -- Polisi tengah menyelidiki penculikan terhadap seorang anak berinisial PR di Gang Palem, Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Dari informasi yang dihimpun, penculikan terhadap bocah 3 tahun itu terjadi pada Senin (27/7) kemarin sekitar pukul 11.00 WIB.
"Polsek pesanggrahan telah menerima info dari warga soal info penculikan," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budi Sartono kepada wartawan, Selasa (28/7).
Budi menjelaskan saat ini kepolisian mendalami lebih jauh informasi penculikan tersebut. Baik terkait keberadaan korban hingga soal pelaku penculikan.
"Intinya sekarang anggota Polsek Pesanggrahan bersama orang tua sedang bersama-sama mencari, nanti kita infokan setelah ada info terbaru," tuturnya.
Dari informasi yang beredar di grup Whastapp, saat aksi penculikan terjadi korban sedang bermain di depan rumahnya.
Ketika itu, pintu rumah dalam keadaan terbuka, namun orang tua korban tak mengetahui bahwa anaknya keluar rumah.
Orang tua korban diketahui sempat mendatangi rumah tetangga tempat biasa anaknya bermain, namun keberadaannya tak ditemukan.
"Selanjutnya orang tuanya segera mengecek CCTV. Dalam rekaman tersebut terlihat PR dibawa oleh orang yang tidak dikenal," demikian informasi yang beredar di grup Whatsapp.
Informasi soal peristiwa penculikan itu, juga turut tersebar di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @info_ciledug.
Sumber : < a href="https://www.cnnindonesia.com/nasional/20200728141421-12-529766/polisi-usut-penculikan-balita-di-pesanggrahan">cnnindonesia.com